Siapa Pemberi Nama 'Muhammad' untuk Baginda Nabi?

Ang Rifkiyal
Pemberi Nama Muhammad pada Baginda Nabi
Nama "muhammad" menjadi nama populer yang banyak digunakan oleh jutaan orang di seluruh dunia. Nama ini banyak dipakai oleh kalangan muslim dengan harapan mendapat keberkahan dan bisa menjadi orang shaleh sebagaimana pribadi Nabi Muhammad SAW.

Secara bahasa, muhammad (محمد) berasal dari bahasa arab yang artinya terpuji. Nama ini merupakan nama baginda Nabi Muhammad SAW.

Jika di antara kita saat ini banyak yang diberi nama oleh orang tua kita dengan nama "muhammad", lantas bagaimana dengan Baginda Nabi? Siapa yang memberi nama "muhammad" pada baginda Nabi?

Pemberi nama Muhammad pada baginda Nabi


Dalam Kasyifatu as-Saja Syarah Safinatu an-Naja yang disusun oleh Syaikh Nawawi al-Bantani disebutkan dua versi riwayat yang menjelaskan terkait sosok orang yang memberi nama "muhammad" terhadap Baginda Nabi.

Abdul Mutholib

Versi pertama menyebut bahwa orang yang memberi nama muhammad terhadap baginda Nabi Muhammad adalah Abdul Mutholib yang merupakan kakek baginda Nabi.

Nabi Muhammad diberi nama ini oleh Abdul Mutholib pada hari ketujuh kelahirannya. Abdul Mutholib berperan sebagai sosok pemberi nama karena ayah Baginda Nabi sudah meninggal sebelumnya.

Dikisahkan, Abdul Mutholib pernah ditanya kenapa ia memberi nama muhammad, dan tidak dengan nama-nama nenek moyangnya atau nama-nama yang sudah ada di kaumnya.

Maka Abdul Muthalib menjawab, "Aku ingin anak ini dipuji di langit dan di bumi."

Maka benarlah, apa yang diharapkan oleh Abdul Mutholib. Allah SWT mengabulkan harapannya.

Sayyidah Aminah

Versi kedua menyebut bahwa orang yang memberi nama muhammad terhadap baginda Nabi Muhammad adalah Aminah, ibu dari Baginda Nabi.

Diceritakan, malaikat mendatangi Aminah dan berkata padanya, "Engkau sedang mengandung pemimpin umat manusia, maka berilah ia nama muhammad."

Lihat: Kasyifatu as-Saja, Syaikh Nawawi al-Bantani, Penerbit: al-Haramain (tanpa tahun), hal. 7.

Ibarat:

(على سيدنا محمد) هو أفضل أسمائه صلى الله عليه وسلّم والمسمي له بذلك جده عبدالمطلب في سابع ولادته لموت أبيه قبلها فقيل له: لم سميته محمداً وليس من أسماء آبائك ولا قومك؟ فقال: رجوت أن يحمد في السماء والأرض وقد حقق الله رجاءه. وقيل: المسمي له بذلك أمه أتاها ملك فقال لها: حملت بسيد البشر فسميه محمداً.

__
Oleh: Ang Rifkiyal